Posts

Menolak Lupa, 2 Tahun Tragedi Kanjuruhqn

 1 Oktober 2022 lalu ada tragedi paling memilukan dalam sejarah persepak-bolaan Indonesia.  Sebanyak ratusan korban meninggal karena kekurangan oksigen di stadion Kanjuruhan, diduga gas air mata pemicunya. Alih-alih mengusut, mengadili atau menghukum pelaku, pihak yang bertanggung-jawab malah menyalahkan angin. Sampai media luar negeri menyorot, sekacau itu liga di Indonesia? Sedih belum pulih, duka dan lara masih ada. Sebagus apapun Timnas bermain, atau ada perubahan besar-besaran di tubuh PSSI, rasanya catatan kelam itu masih terekam, belum tuntas. Dukungan kepada Punggawa Garuda selalu ada, siapa yang tidak bangga negaranya maju ke tingkat Asia maupun dunia. Tapi prestasi itu akan terus dibayang-bayangi manusia-manusia yang sudah kehilangan nyawa. Mari berbenah. Tim dan direksi yang bagus saja tidak cukup untuk tampil di Piala dunia, dibutuhkan orang-orang bijak dan dewasa untuk menyelesaikan masalah ini. Selepas kejadian tersebut semua suporter sepakat untuk menjalankan misi perdam

Konferensi Internasional Diplomasi Digital

Yeay! Kembali menulis disini, aku mau cerita pengalaman ikut acara Konferensi Internasional beberapa waktu lalu, alhamdulillah aku dapet kesempatan jadi peserta disana. Tepatnya tanggal 16 November 2021, Indonesia menjadi tuan rumah Konferensi Internasional mengenai Diplomasi Digital atau International Conference on Digital Diplomacy (ICDD 2021) yang dilaksanakan secara hybrid di Bali pada pukul 13.00 - 17.40 WITA. Nah, kebetulan aku ikut secara virtual. Hiks..Hiks.. sayang banget-_- Mungkin kalo gak ada pandemi bisa jalan-jalan ke Bali dan ketemu bule-bule secara langsung. Tapi ya sudahlah… segini juga bersyukur banget kok. Konferensi internasional biasanya jadi agenda rutin; setiap tahun, dua tahun sekali, dan lain sebagainya. Disana terjadi pertukaran ide dari partisipan yang hadir, forum tersebut bertujuan untuk mempromosikan dan memperluas pengalaman serta mencari peluang kerja sama di bidang diplomasi antar negara di dunia, ditambah sekarang memasuki era digital.   Kalo